Random Posts

header ads

Rebutan lahan parkir, Dua ormas di Denpasar terlibat bentrok

DUA organisasi masyarakat (Ormas) di Denpasar terlibat bentrok di sekitar Jalan Mahenderadatta, Senin siang. Ratusan petugas kepolisian dari Polresta Denpasar dibantu Polda Bali menjaga lokasi bentrokan.

"Mulanya terjadi keributan kecil sekitar jam 11.00 Wita, tetapi kemudian berlanjut menjadi lebih besar," kata seorang warga setempat, I Ketut Gede seperti dikutip dari Antara, Senin (14/10).

Dia menceritakan bahwa keributan sempat terhenti namun sejumlah massa kembali berdatangan sekitar pukul 13.00 Wita. "Tiba-tiba massa kembali berdatangan. Mereka membawa senjata berupa pedang dan trisula," ujarnya.

Melihat kondisi semakin runyam, dia pun kemudian menutup pintu kantor sebuah perusahaan mini market yang terletak di sekitar lokasi. Belum diketahui pasti dua ormas yang terlibat keributan termasuk korban luka dan penyebab bentrokan itu.

Informasi yang beredar, penyebab bentrok dua ormas tersebut diduga dilatarbelakangi perebutan lahan parkir di sekitar kawasan yang sebelumnya dikenal sebagai Jalan Kargo.

Pihak kepolisian sendiri masih terlihat berjaga-jaga di sekitar lokasi. Untuk mengantisipasi hal yang tak diinginkan, petugas kepolisian terpaksa menutup tiga akses jalan di sekitar lokasi di antaranya Jalan Mahenderadatta dan Jalan Gunung Galunggung atau pertigaan Pasar Batukandik, Denpasar. (Sumber: Merdeka.com)