Random Posts

header ads

Tujuh Kabupaten/Kota Rampungkan Pleno Rekapitulasi

Ternate - Tujuh kabupaten/kota di Maluku Utara (Malut), telah merampungkan pleno rekapitulasi hasil pilkada Malut putaran kedua, sedangkan dua kabupaten lainnya pleno serupa dijadwalkan selesai paling lambat 8 November 2013.

Data yang diperoleh dari KPU Malut di Ternate, Jumat, tujuh kabupaten/kota yang telah merampungkan pleno rekapitulasi hasil pilkada Malut tersebut adalah Halmahera Utara, Kota Ternate, Kota Tidore Kepulauan, Kabupaten Halmahera Barat, Halmahera Tengah, Halmahera Timur dan Pulau Morotai.

Pleno rekapitulasi hasil pilkada Malut putaran kedua pada tujuh kabupaten/kota tersebut, calon gubernur/wakil gubernur pasangan Ahmad Hidayat Mus/Hasan Doa (AHM/Doa) meraih 166.881 suara, sedangkan pasangan Abdul Gani Kasuba/Muhammad Natsir Thaib (AGK/Manthab) sebanyak 172.943 suara.

Sesuai dengan data KPU Malut tersebut, pasangan AGK/Manthab yang diusung koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan sejumlah parpol kecil lainnya unggul di lima kabupaten/kota, minus Halmahera Barat dan Halmahera Timur.

Di Kabupaten Halmahera Utara, pasangan AHM/Doa meraih 30.415 suara, pasangan AGK/Manthab meraih 42.215 suara, Halmahera Barat, pasangan AHM/Doa meraih 30.8282 suara, sedangkan AGK/Manthab sebanyak 20.443 suara dan Halmahera Timur AHM/Doa 18.254 suara dan AGK/Manthab 17.432 suara.

Sementara, pasangan AGK/Manthab yang diusung koalisi PKS dan sejumlah parpol kecil meraih kemenangan di empat kabupaten/kota yakni Kota Tidore Kepulauan, Kota Ternate, Kabupaten Halmahera Tengah dan Pulau Morotai, namun, kemenangannya tidak signifikan.

Di Kota Ternate pasangan AGK/Manthab meraih 42.244 suara dan AHM/Doa 39.404 suara, Kota Tidore Kepulauan AGK/Manthab meraih 24.819 suara dan AHM/Doa 24.244 suara.

Kemudian di Kabupaten Halmahera Tengah AGK/Manthab meraih 11.745 suara dan AHM/Doa meraih 10.971 suara dan Kabupaten Pulau Morotai, AGK/Manthab meraih 14.045 suara dan AHM/Doa meraih 12.765 suara.

Perolehan suara kedua pasangan cagub/cawagub tersebut diprediksi akan berubah setelah tiga kabupaten lainnya yakni Kabupaten Kepulauan Sula, Halmahera Selatan dan Halmahera Utara selesai menggelar pleno rekapitulasi.

Sementara itu, Ketua KPU Malut Muliadi Tutupoho ketika dikonfirmasi belum mengomentari hasil pleno pada enam kabupaten/kota tersebut, hanya mengatakan bahwa untuk pleno di tingkat KPU Malut dijadwalkan 11 November 2013. (ant/bm 10)